Ruang Utama

Kamis, 03 November 2011

(Sundul FC) Liputan : Tour de Purwokerto (2)

Sambungannya...

B. Transit di POM Bensin

Dengan sisa tenaga yang dimiliki kita coba mencari target peristirahatan berikutnya….Pom Bensin dengan Musholla di dalamnya…sebelumnya kita tanya-tanya kepada petugas yang ada di Masjid Agung tadi…dengan menunjukkan peta yang sudah kita siapkan…kata petugas disana :"Ohh..bapak nanti memutar lagi…ambil jalan utama JL. Sudirman sampai perempatan kesekian lalu ada bunderan air mancur…ikuti jalan utama saja..". Sebenarnya ada jalan lebih singkat tapi karena kita nggak mau ambil resiko….kita sesuaikan saja dengan peta yang ada.


Ini penampakan peta tersebut…lalu kita meluncur ke TKP berikut-nya…
Suasana yang masih pagi dan segar membuat kita tergoda untuk mambuka jendela…tanpa AC choiiiiii…...

Nampak kondisi jalan masih sangat lengang….ini kira-kira pukul 3.30 pagi…tapi kita sempat terheran-heran, ternyata ada bapak-bapak yang jam itu sudah mulai lari pagi….subhanallah…..mungkin beliau habis qiyamul lail langsung lari pagi…lalu dilanjutkan sholat subuh di masjid Agung (kalo memang muslim)….semoga bapak itu diberikan kesehatan selalu. Amin…


Kira-kira seperti ini wajah-wajah ketika menuju tergat ke 2…Pak Ali (dgn senyum khasnya) yang sudah bergantian dengan Akh Sopian dan Pak Deny (fotogenik euy….)
Dan Akh Kharisma dan Akh Dery yang selalu onfire…(maap gambar blur krn yang ngambil udah capek..ngeles..), tapi akh riki kemana….mungkin beliau bersembunyi dibalik kursi karena sedang menghayati apa yang dilakukan Bapak yang sedang lari tadi….memang sungguh super luar biasa akhi kita ini.. .

Kurang lebih jam 4 pagi kita sampai di TKP,…suasana sepi, hening…hanya ditemani suara jangkrik…membuat hati semakin khusyuk…hanya sesekali kendaraan lalu lalang di depan POM Bensin….Jam segitu membuat hati kita tergoda…tidur merupakan hal yang sangat sangat diinginkan….tapi sunggung-sunggung beruntung ane mendapatkan teman, saudara seperti antum semua…karena….



Sebelum subuh merupakan waktu yang ijabah….dan antum semua yang hadir melakukan ini…ingin rasanya menitikan air mata…Ya Alloh persatukan selalu hati-hati kami dalam cinta dan selalu mencintai-MU..amin.

Tapi disebelah-nya…


Suatu pemandangan yg sedikit aneh…(mungkin bapak2 yg tidur itu sudah melakukan-nya sebelum kita..mungkin..)

Jam setengah lima-an…waktu subuh masuk…lalu kita melakukan sholat secara berjamaah….(kalo ini nggak ada poto-nya gan….ane-kan ikut sholat juga…)

Tapi yang sungguh-sungguh luar biasa adalah….Akh Dery dengan keberanian dan dengan kekuatan iman-nya…. melakukan panggilan sholat (adzan)…saya sangat terharu mendengar-nya….ini pelajaran bagi ane dan contoh aktual yang tercermin karena keimanan….karena itu sangat pantas Alloh SWT memilihnya untuk mendapatkan rejeki dan amanah di tempat lain….mungkin perjalanan kali ini sekalian perpisahan untuk beliau…(Akh. Dery diterima di Angkasa Pura)…saya harap liqo jumat ini masih bisa ketemuan…ketika saya menulis liputan ini…ane SMS ke Akh Dery, katanya masih menunggu pengumuman untuk jadwal diklat tanggal 10 Juni 2011…Semoga antum sukses selalu,..afwan kalo ada salah-salah kate….huuuh..

Kembali ke Laptop….
Setelah sholat subuh dan doa selesai…waktu-nya istirahat untuk kita semua..



Didalam mushola ….terlihat sangat khusyuk sekali bahkan sampai terdengar suara-suara aneh…ciri khas orang tidur…(suara apaan tuch…)…grrrrrrr...



Di luar musholla…Akh Kharisma dan Pak Ali…subhanallah…ane sendiri hanya tidur sebentar karena jiwa jurnalis-nya nggak tertahankan…:))

Tidak hanya kita yang perlu penyegaran tapi….

HP juga perlu penyegaran….kira-kira punya siapa ya…


Waktu menunjukkan pukul setengah enam pagi……….diluar masih kelihatan sepi dan suasana sangat sejuk sekali….mungkin karena mendung juga..dan itu penampakan musholla dari luar…
Persawahan yang menghijau…suasana yang menyejukkan hati …ane ambil diseberang jalan Pom Bensin…(niat banget akhi….)



Waktu menunjukkan pukul 6-an pagi…kehidupan mulai bergerak…tampak seorang bapak menggayung sepeda untuk melanjutkan kehidupan,…luar biasa semoga alloh selalu memberikan kesehatan dan keberkahan dalam hidup-nya…tapi…didalam musholla masih terlihat beberapa yang masih tertidur…karena sangat-sangat kecapekan..(afwan ane nggak embed potonya..takut..xixixi..)---sensor gan..


POM bensin itu cukup besar bisa menampung kendaraan besar ato kecil….termasuk becak ini…kira-kira ngapain ya…pasti sopir-nya juga tidur …karena malem-nya menggayuh sampai pagi…tarik manggg…
Disisi lain terlihat….
Akh kharisma kelihatannya sedang serius sekali melihat….melihat apa akhi, ada yang menarik…hayo apaa…warnanya apa..(merah, coklat ato putih…hehehe..)



Searah dengan itu terlihat Pak Ali sedang melakukan lari-lari kecil…hebatttt…pemandangan yg memberikan semangat baru…..satu, dua, satu, dua…terus Pak..
 
Semakin seru-kan !!!! nyambung lagi yaaa.....




Tidak ada komentar:

Posting Komentar